Jumat, 21 Oktober 2011

Tanam Inpari4 dan Inpari7, Panen Padi Melimpah 30%



Untuk mendukung SL-PTT, BPTP Jatim menyelenggarakan demfarm dengan pendekatan PTT pada padi sawah di Desa Tiron, Kecamatan Madiun mampu berproduksi 10,20 ton/ha dengan menggunakan varietas Inpari 7, jauh lebih tinggi dari cara petani yang hanya sekitar 7,30 ton/ha dengan menggunakan varietas Ciherang. 
Sebelum pelaksanaan demfarm, bahkan petani hanya panen 3-4 ton/ha dengan menggunakan varietas Ciherang karena serangan hama Wereng Batang Coklat (WBC) Bupati Madiun dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan adanya demfarm padi sawah menggunakan Varietas Unggul Baru (VUB) Inpari 7 melalui program SL-PTT Tanaman Pangan dapat meningkatkan produktivitas padi 30%, sehingga sekaligus dapat meningkatkan pendapatan petani.

Beliau berharap VUB Inpari digunakan petani pada musim tanam selanjutnya dengan penerapan PTT. Demfarm ini menerapkan komponen VUB Inpari 4 dan 7, serta display Varietas Unggul Baru (VUB) Inpari 1, 5, 6 10 dan 13. Cara tanam dengan jajar legowo 2 : 1, jumlah bibit 2- 3 per lubang, pemupukan berimbang berdasarkan BWD dan PUTS, serta pengendalian hama dan penyakit dengan prinsip PHT. 
Guna menyebarluaskan hasil kegiatan demfarm padi sawah, dilaksanakan sebuah acara Temu Lapang dan Gelar Teknologi pada tanggal 11 Oktober 2011 di Desa Tiron, Kecamatan Madiun yang diselenggarakan kerjasama BPTP Jawa Timur dan Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Madiun. 
Dalam acara temu lapang dilakukan panen raya oleh Bupati Madiun, Kepala BPTP Jawa Timur dan Kepala Dinas Pertanian Provinsi Jawa Timur, temu wicara, serta bantuan benih padi hibrida varietas Sembada B-168 yang disampaikan oleh Bupati Madiun dan benih padi inhibrida varietas unggul baru Inpari 13 yang disampaikan oleh Kepala BPTP Jawa Timur kepada ketua kelompok tani “Tiron Maju II”, Desa Tiron, Kecamatan Madiun.Temu Lapang dilengkapi dengan stand pameran dari BPTP Jawa Timur, PT Petrokimia Gresik dan 2 mitra usaha pertanian. 
Temu lapang juga dihadiri oleh Ketua DPRD Kab. Madiun, Asisten II Kabupaten Madiun, Kepala Dinas Perhubungan Kab Madiun, Kepala Dinas Dinas Koperasi & Perdagangan Kab. Madiun, Kepala Kantor Badan Ketahanan Pangan Kab. Madiun, Camat Madiun Kab. Madiun, Kepala UPT BPP se Kab. Madiun, Penyuluh, Mantri Tani, POPT se Kabupaten Madiun, Kepala Desa se Kec. Madiun, Ketua & Sekretaris Gapoktan Kecamatan se Kab. Madiun serta masyarakat tani Kecamatan Madiun (Sumber Amik Krismawati, Korwil Madiun). Cortesy of BPTP Karangploso Malang

1 komentar:

bendol mengatakan...

Alangkah lebih joss kalo Demfarm Inpari 4 & 7 yang di liput di Kabupaten Kediri.... udah di coba apa belum ya?? sesuai lokalita gitu...